40 Anggota DPRD Kabupaten Lahat periode 2024 – 2029, Resmi Dilantik

Lahat – Sumsel
Infoaktual.co.id

Dari hasil perhitungan suara yang dilakukan oleh KPU, dinyatakan ada sebanyak 40 Caleg terpilih dan sah menjadi anggota DPRD Kabupaten Lahat, Sumsel periode 2024-2029.

Sebanyak 40 anggota legislatif Kabupaten Lahat tersebut sudah dilantik serta diambil sumpah dan janjinya sebagai wakil rakyat yang dilaksanakan oleh Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Lahat Melissa SH.MH di Lahat, Senin (26/08/2024)

Sebanyak 40 anggota DPRD Kabupaten Lahat ini berasal dari 7 daerah pemilihan atau Dapil yang ada di Kabupaten Lahat.

Penetapan hasil pemilu 2024 itu mencakup pengumuman hasil rekapitulasi nasional perolehan suara pilpres dan pileg 2024, berdasarkan berita acara KPU nomor 218/PL.01.08-BA/05/2024.

Pada kesempatan ini, Pj Bupati Kabupaten Lahat Imam Pasli S.STP. M.Si dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh anggota legislatif Kabupaten Lahat yang telah dilantik.

Ia mengingatkan bahwa sejatinya tugas inti seorang anggota DPRD Lahat adalah penyambung lidah rakyat dan pembela rakyat.

Pj Bupati juga menjelaskan bahwa sebanyak puluhan anggota DPRD Kabupaten Lahat periode 2024 – 2029 yang sudah dilantik merupakan kader – kader partai politik peserta Pemilu 2024 lalu dan menjadi perpanjangan tangan Partai Politik

“Anggota DPRD yang terpilih hari ini merupakan kader-kader partai politik, kondisi ini tentu anggota DPRD memiliki ikatan yang kuat sebagai perpanjangan tangan dari partai politik,” ucapnya

Namun, ia berpesan, bahwa yang perlu digarisbawahi bahwa sebesar apa pun kepentingan partai politik dimana saudara – saudari berasal, hendaknya tempatkan lah kepentingan publik di atas kepentingan pribadi, maupun golongan.