Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan
InfoAktual.co.id
Ratusan pendekar Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) dari berbagai kecamatan di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) lantang bersuara mendukung pasangan calon nomor urut 1, Yudi Purna Nugraha dan Yenny Elita Sofyan Sani (YPN YESS).
Dukungan ini disampaikan dalam acara deklarasi di Posko Relawan YPN YESS, Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) Baturaja, Jumat (22/11/2024).
Acara ini dihadiri delapan ranting PSHT dari berbagai kecamatan di OKU, termasuk Baturaja Timur, Baturaja Barat, Semidang Aji, Ulu Ogan, Lubuk Batang, Lengkiti, Sosoh Buay Rayap, dan Peninjauan.
Pernyataan sikap yang diinisiasi oleh Husin Basrah, pengurus PSHT Baturaja Timur, menjadi bantahan atas klaim yang menyebut PSHT di OKU mendukung pasangan calon lain.
Husin Basrah menjelaskan alasan PSHT memberikan dukungan penuh kepada YPN YESS.
“Kami percaya YPN YESS adalah pemimpin muda yang progresif, dan solutif bagi masyarakat OKU,” ujar Husin.
Ia menambahkan bahwa pasangan ini memiliki integritas, keberpihakan kepada rakyat, serta komitmen terhadap persatuan dan keberagaman.
Prinsip ini sejalan dengan falsafah PSHT, Memayu Hayuning Bawana, Ambrasta Dur Hangkara, yang berarti manusia hidup di dunia harus mengusahakan keselamatan, kebahagiaan dan kesejahteraan; serta memberantas sifat angkara murka, serakah dan tamak.
Yenny Elita, calon Wakil Bupati yang mendampingi YPN, hadir langsung dalam acara tersebut.
Ia mengucapkan terima kasih atas dukungan PSHT dan menegaskan komitmen YPN YESS untuk melestarikan pencak silat sebagai budaya lokal.