Lahat, Sumatera Selatan
InfoAktual.co.id
Sekitar 1.000 tenaga honorer dari berbagai instansi di Kabupaten Lahat berkumpul di halaman kantor DPRD Kabupaten Lahat, Senin (13/1/2025).
Mereka menggelar aksi damai menuntut pengangkatan menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Ketua Forum Tenaga Honorer Kabupaten Lahat, Fauzi Azwar, memimpin aksi ini.
Dalam orasinya, Fauzi menyampaikan 11 tuntutan utama kepada pemerintah daerah dan DPRD Kabupaten Lahat.
Salah satu isu yang mereka soroti adalah dugaan keberadaan “honorer siluman” yang diduga lulus seleksi PPPK tanpa prosedur yang jelas.
Tuntutan Utama Forum Tenaga Honorer Lahat:
- Pemerintah harus segera merealisasikan janji pengangkatan tenaga honorer menjadi ASN PPPK.
- Pemerintah daerah diminta mengajukan formasi PPPK ke pemerintah pusat.
- Prioritaskan tenaga honorer dengan masa kerja lama dalam sistem penerimaan PPPK.
- Sistem peringkat yang merugikan honorer berusia lanjut harus dihapuskan.
- Usut tuntas dugaan keberadaan “honorer siluman” yang tidak transparan.
- Tenaga honorer aktif di instansi pemerintah harus diprioritaskan dalam proses pengangkatan.
- Pastikan hak pengangkatan seluruh tenaga honorer sesuai janji pemerintah pusat.
- Berikan kepastian hukum atas status tenaga honorer.
- Tunda seleksi PPPK tahap dua hingga tuntutan honorer dipenuhi.
- DPRD Lahat harus segera membahas tuntutan tenaga honorer.
- Transparansi dalam seluruh proses pengangkatan PPPK.
Dugaan keberadaan “honorer siluman” menjadi salah satu isu yang mendapat perhatian serius. Fauzi Azwar menyebutkan bahwa praktik ini mencederai keadilan.